Breaking News

Pendampingan Pelaksanaan Vaksin Dilaksanakan Personel Jajaran Kodim 0208/Asahan


Batu Bara  |  Pelibatan Babinsa dalam pendampingan terhadap kegiatan Vaksinasi merupakan bentuk kepedulian TNI AD Khususnya Kodim 0208/Asahan terhadap kemanusiaan, selain itu juga bentuk tanggung jawab dan kewajiban dalam ikut mendukung pencegahan dan penanggulangan penyebaran virus Covid 19 yang saat ini masih belum berakhir, seperti yang dilaksanakan oleh Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 01/Medang Deras jajaran Kodim 0208/Asahan Pelda Hendri Oloan Siahaan turun kewilayah binaan untuk melaksanakan kegiatan Pengamanan pelaksanaan Vaksin untuk mengantisipasi apabila terjadinya keributan bersama dengan Kapus Lalang Dr Piola Tampubolon, Kades Pantas Aritonang dan Bidan Desa L. Br Pasaribu, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Desa Pematang Cengkering Kecamatan Medang Deras Kabupaten Batu Bara, Senin (04/10/2021).

Pada kesempatan tersebut Babinsa Pelda Hendri Oloan Siahaan memantau dan mendampingi pelaksanaan Serbuan Vaksinasi Covid-19, Babinsa mengatakan, pemberian vaksin ini merupakan upaya untuk membantu pemerintah dalam memutus penyebaran Covid-19 dan mempercepat program vaksinasi, terang Pelda Hendri Oloan Siahaan.

Di tempat yang terpisah Danramil mengatakan bahwa Kami Koramil di jajaran Kodim 0208/Asahan menggencarkan program serbuan vaksinasi atau mensukseskan dan mendukung penuh upaya pemerintah dalam hal penanggulangan Covid-19 yaitu mensukseskan vaksinasi ini dengan pelaksanaannya supaya lebih cepat. Oleh karena itu kita memerintahkan Babinsa agar di setiap wilayah binaan mampu mendukung percepatan program vaksinasi ini, pungkas Danramil.


 

0 Komentar

© Copyright 2022 - SULUHPOS.COM | PANDUAN MASA DEPAN