Breaking News

Sosialisasi Penyuluhan Psikotropika Turut Serta Dihadiri Personel Jajaran Kodim 0207/Simalungun


Simalungun  |  Dalam rangka Sosialisasi Penyuluhan Psikotropika, Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 05/Serbelawan jajaran Kodim 0207/Simalungun  Serda Suwarno turun kewilayah binaan untuk melaksanakan kegiatan Sosialisasi Peraturan Daerah Propinsi Sumatra Utara tentang Penyalagunaan Psikotropika, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Nagori Selinduk Kecamatan Dolok Batu Nanggar Kabupaten Simalungun, Selasa (04/05/2021).

Kegiatan penyuluhan dan sosialisasi Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) diikut oleh warga Desa/Nagori  Siliduk  sekitar 85 orang bertujuan agar masyarakat ikut berperan aktif melakukan pencegahan dan pemberantasan narkoba yang semakin marak. Anggota DPRD propinsi sumatra utara bapak Drs Tuani lubangntobing, M.SI P dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa "kami dan aparat terkait tidak mungkin bisa berjalan sendiri dalam memerangi peredaran  narkoba akan tetapi membutuhkan partisipasi dan kerjasama seluruh elemen masyarakat" jelasnya. Saat ini penyalahgunaan dan peredaran Narkoba sudah memasuki ke semua elemen masyarakat, pejabat, artis, mahasiswa, pelajar bahkan anak-anak sekolah dasar, ibu rumah tangga serta kalangan lainnya.

Sementara itu Serda Suwarno selaku Babinsa menghimbau agar seluruh masyarakat dibantu Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Pemuda untuk bersama sama bahu membahu untuk berjihat dalam membantu petugas melawan peredaran dan penggunaan narkoba diwilayah, khususnya Desa /Nagori Silinduk. Menurutnya, selain ancaman hukumannya sangat berat juga dampaknya sangat berbahaya bagi kesehatan sipengguna/ pemakai oleh karena itu jaga anak anak serta keluarga kita sejak dini jangan sampai mereka menjadi korban maupun pengguna narkoba.

Kegiatan Sosialisasi dihadiri oleh  Anggota DPRD propinsi sumatra utara bapak Drs Tuani lubangntobing, M.SI Pangulu Selinduk bapak Ristono, Babinsa Koramil 05/Sbl Serda Suwarno,Babinkamtimas Aiptu A. Darwis Arahab, Seluru Gamot Selinduk dan masarakat nagori selinduk.

0 Komentar

© Copyright 2022 - SULUHPOS.COM | PANDUAN MASA DEPAN