Breaking News

Wujud Penghargaan Kepada Prajurit, Korem 022/PT Gelar Upacara Kenaikan Pangkat


Pematang Siantar  |  Komandan Korem (Danrem) 022/Pantai Timur Kolonel Inf Agustatius Sitepu, S. Sos., M.Si. M.Han., memimpin acara pelantikan kenaikan pangkat Perwira, Bintara dan Tamtama Korem 022/PT, yang digelar di Lapangan Makorem 022/PT Nagori Estate Kecamatan Siantar Kabupaten Simalungun, Selasa (02/04/2024).

Pada kesempatan tersebut Danrem mengatakan, Upacara kenaikan pangkat diberikan kepada para prajurit yang naik pangkat satu tingkat lebih tinggi periode 1 April Tahun 2024, Upacara ini digelar sebagai wujud penghargaan kepada Prajurit Korem 022/PT atas dedikasi dan pengabdiannya di militer, kenaikan pangkat adalah suatu kehormatan yang patut disyukuri, karena diberikan kepada prajurit yang mampu menunjukan etos kerja tinggi, berprestasi, berdedikasi, loyalitas dan pengabdian yang tinggi sesuai tugas yang diembannya, ucap Danrem.


Lebih lanjut Kolonel Inf Agustatius Sitepu mengatakan, semakin bertambah tinggi pangkat dan jabatan akan bertambah besar tugas dan tanggung jawab yang diemban, sehingga semakin berat pula perjuangan dan pengorbanan agar tetap sukses dalam melaksanakan tugas, pangkat yang disandang saat ini, hendaknya jangan hanya sebagai simbol gengsi semata, tetapi harus disertai peningkatan kemampuan sejalan dengan meningkatnya beban tugas dan tanggung jawab sesuai kepangkatan yang disandang, terangnya.

Pada momen tersebut, Danrem 022/PT mengucapkan selamat kepada para prajurit yang naik pangkat beserta istrinya yang telah setia mendampingi suaminya. “Syukuri kenaikan pangkat ini, karena pangkat dan jabatan yang kita raih merupakan anugerah sekaligus amanah yang harus dipertanggungjawabkan, baik kepada diri sendiri, negara, terlebih kepada Tuhan Yang Maha Kuasa,” tutupnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Danrem 022/PT, Dankasadisjan Jaj Korem 022/PT, para Kasi Korem 022/PT, Pa, Ba, Ta, dan PNS Korem 022/PT.

0 Komentar

© Copyright 2022 - SULUHPOS.COM | PANDUAN MASA DEPAN