Breaking News

Danrem 022/PT Buka Latihan Taktis Tim Intelijen Korem 022/PT dan Unit Intel Kodim Jajaran Rem 022/PT TA. 2021


P.Siantar - Komandan Korem 022/PT  Kolonel Inf Parlindungan Hutagalung S.A.P membuka Latihan Taktis Tim Intelijen Korem 022/PT dan Unit Intel Kodim Jajaran Rem 022/PT TA. 2021 ini bertempat di Aula Makorem 022/PT Jalan Asahan Km 3,5 Kec.Siantar Kab.Simalungun. Senin ( 20/09/2021) pagi.

Danrem 022/PT Kolonel Inf Parlindungan Hutagalung S.A.P dalam Amanatnya  mnyampaikan Latihan Taktis Intelijen yang akan kita mulai hari ini merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan kemampuan profesionalisme personel dan satuan intelijen dalam melaksanakan tugas pokok dan fungsinya dalam menghadapi perkembangan situasi saat ini.

Sebagaimana kita ketahui, bahwa wilayah teritorial Korem 022/PT sangat luas dan memiliki karakteristik yang unik serta berbagai kekhususan yang berbasis keanekaragaman dan kemajemukan, sehingga berpotensi menimbulkan berbagai  permasalahan, terutama di bidang keamanan, sosial, ekonomi dan politik. Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi di era globalisasi saat ini yang semakin kompleks dan dinamis, serta situasi Pandemi Covid-19 yang juga membawa berbagai permasalahan kehidupan di masyarakat, sehingga tuntutan dan tantangan tugas kita ke depan tidaklah semakin ringan, 

Mencermati hal tersebut, diharapkan aparat intelijen mampu memahami kondisi dinamis yang berkembang dengan mempertajam naluri intelijen dan meningkatkan kepekaan terhadap situasi, guna mengantisipasi serta menangkal munculnya ancaman dan gangguan yang dapat mempengaruhi stabilitas keamanan. 

Insan intelijen memiliki peran yang menentukan bagi keberhasilan tugas Komandan Satuan dalam membina wilayah guna menyiapkan ruang, alat dan kondisi juang yang tangguh bagi terselenggaranya pertahanan negara.

Oleh karena itu, kualitas kemampuan personel intelijen harus terus ditingkatkan melalui pembinaan latihan yang dilaksanakan secara berkesinambungan, sehingga setiap personel intelijen mampu melaksanakan tugasnya dengan baik.

Untuk itulah, Latihan Taktis Intelijen yang akan dimulai hari ini diharapkan dapat memberikan kontribusi dalam meningkatkan  kemampuan  personel dan satuan intelijen Korem 022/PT beserta unit Intel Kodim Jajaran Korem 022/PT dalam melaksanakan tugas intelijen kedepan.

Dalam latihan ini nantinya, para peserta secara terbimbing akan membahas berbagai materi antara lain, penyelidikan, pengamanan, penggalangan  dan penyampaian produk intelijen dalam bentuk laporan serta beberapa pembekalan penting sesuai rencana yang telah diprogramkan. 

Untuk itu, saya minta kepada seluruh peserta agar memanfaatkan latihan ini dengan sebaik-baiknya, ikuti semua materi yang diberikan penyelenggara dengan penuh rasa tanggung jawab dan tanyakan hal-hal yang belum dipahami. Jangan hanya sekedar melaksanakan program latihan, namun harus diupayakan untuk mendapatkan nilai tambah berupa peningkatan kualitas kemampuan, baik tingkat perorangan maupun satuan.

Patuhi aturan-aturan yang berlaku dan perhatikan faktor keamanan personel maupun materil yang menjadi tanggung jawab masing-masing. Hindari kerugian-kerugian yang tidak perlu akibat dari kecerobohan maupun keteledoran.

Kemudian, kepada penyelenggara latihan saya minta laksanakan latihan ini dengan sebaik baiknya, sehingga pelaksanaan latihan ini dapat terukur serta memperoleh hasil yang maksimal dalam mendukung pelaksanaan tugas dan adakan pengawasan dan pengendalian secara ketat guna menghindari terjadinya hal-hal yang tidak kita inginkan dalam latihan yang dapat menimbulkan kerugian baik personel maupun materil.

Turut hadir dalam latihan Taktis Tim Intelijen Korem 022/PT dan unit intel kodim jajaran Rem 022/PT antara lain Kasi Intel Rem 022/PT ,Pasi Intel rem 022/PT,Pasiops Korem 022/PT,Para Pasi Intel Kodim jajaran korem 022/PT,Para Penyelenggara, pendukung dan Peserta Latihan Taktis Intelijen .

0 Komentar

© Copyright 2022 - SULUHPOS.COM | PANDUAN MASA DEPAN