Breaking News

Lewat Komsosnya Jalin Silaturahmi Dengan Masyarakat Dilakukan Personel Koramil 10/SK Kodim 0208/Asahan


Asahan  |  Dengan senyum ramah, Babinsa kembali jalin komunikasi dengan masyarakat binaannya, dalam kesempatan ini seperti yang dilakukan oleh Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 10/Sei Kepayang jajaran Kodim 0208/Asahan Serka M Simanjuntak turun kewilayah binaan untuk melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) disalah satu kedai kios warga dengan bersilahturahmi membicarakan keluhan warga tentang keamanan di desa binaan, kegiatan Komsos (komunikasi Sosial) bersama dengan Masyarakat di Kedai Kopi Bapak Andre, kegitan bertujuan untuk mempererat hubungan Babinsa dan masyarakat untuk menjalin Komunikasi yang baik di Seikepayang Pekan, bersama dengan Bapak Mijan Pangaribuan, Bapak Andre dan Bapak Ewin, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Desa Sei Kepayang Kanan Kecamatan Sei Kepayang Induk Kabupaten Asahan, Minggu (04/01/2026).

Warga berharap dengan kedatangan Babinsa dapat menciptakan kamtipmas yang lebih bagus lagi kedepannya agar dapat mengurangi tingkat pencurian di desa dan agar tidak terjadi hal2 yang tidak diinginkan, Komsos yang dilakukan tersebut dengan membicarakan keamanan dan ketertipan dilingkungan tersebut, Babinsa memanfaatkan warung milik warga untuk melaksanakan Komsos nya dengan warga, pasalnya warung tersebut merupakan tempat berkumpul warga ketika melepas lelah setelah bekerja. Saat ditemui, Babinsa Serda Blego Surodiharjo menjelaskan bahwa “Komsos yang dilakukan tersebut bertujuan untuk menjalin silaturahmi serta kebersamaan yang baik dengan warga, sehingga tercipta Kemanunggalan TNI dan Rakyat khususnya Babinsa dengan masyarakat wilayah binaan,” ujarnya.

Tak lupa didalam Komsos nya ia mengingatkan warga, situasi cuaca yang masih tidak stabil agar selalu menjaga kesehatan terutama terhadap balita yang rentan di serang penyakit dan selalu menjaga kebersihan lingkungan. Babinsa mengatakan dengan adanya Babinsa yang rutin mengadakan Komsos di desa binaannya, maka Babinsa dapat dan mudah mengetahui segala informasi kegiatan yang ada di desa binaannya serta jalinan silaturahmi tetap terjaga dengan adanya Komsos bersama warga. “Dengan adanya kegiatan Komsos yang dilaksanakan Babinsa bersama warga desa binaan akan mengutarakan kemanunggalan TNI Rakyat untuk menjaga kedaulatan dan keutuhan NKRI,” Dengan memanfaatkan warung kopi sebagai tempat berkumpul nya masyarakat, sehingga Babinsa dapat memantau perkembangan situasi wilayah, mendeteksi dini potensi wilayah dan membangun keharmonisan antara TNI dengan Rakyat karena warung kopi ini lingkungan yang lebih santai, memungkinkan komunikasi yang lebih terbuka dan jujur antara Babinsa dan Warga.


 

0 Komentar

© Copyright 2022 - SULUHPOS.COM | PANDUAN MASA DEPAN