Breaking News

Lakukan Komsos Bersama Masyarakat Jalin Silaturahmi Dilakukan Oleh Personel Jajaran Kodim 0208/Asahan


Batu Bara  |  Terjalinnya hubungan yang baik antara Babinsa dengan masyarakat dan mitra karib dan masyarakat dalam menjaga kenyamanan lingkungan di Kelurahan Sei Merbau, maka dengan itu Koramil 01/Medang Deras jajaran Kodim 0208/Asahan Sertu Saut Halomoan turut serta melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama dengan masyarakat memberikan masukan kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga keamanan lingkungan bersama dengan Bapak Adi Toto, Bapak Sujono dan Ibu Nursiah. Kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Kelurahan Pagurawan Kecamatan Medang Deras Kabupaten Batu Bara, Kamis (05/08/2021).

Salah satu peran Babinsa di wilayah binaan adalah melaksanakan pembinaan teritorial, keberadaan Babinsa sebagai tempat mengadu oleh masyarakat, terkait hal-hal yang dapat menimbulkan gangguan keamanan dan ketertiban Nasional. Seorang Babinsa di tuntut harus mampu menguasai dan memetakan kondisi teritorialnya, setiap saat pemetaan di aktualkan sehingga jika terjadi sesuatu di wilayah bisa diketahui dan diatasi dengan cepat. "Melalui kegiatan Komsos secara rutin bersama warga di wilayah selain bersilaturahmi, juga bertujuan untuk membangun kerjasama dalam segala hal. Termasuk mendapatkan segala informasi sekecil apapun tentang perkembangan situasi di wilayah, sehingga dapat ditentukan langkah-langkah tindakan pencegahan sedini mungkin," ungkap Babinsa Sertu Saut Halomoan.

Selain itu, Babinsa Sertu Saut Halomoan mengungkapkan bahwa "kegiatan anjangsana ini bertujuan untuk mempererat hubungan dengan warga binaan sebagai mitra karib Babinsa di wilayah, sehingga sasaran binter dapat tercapai secara optimal sesuai yang diharapkan Komando Atas," tandasnya.

0 Komentar

© Copyright 2022 - SULUHPOS.COM | PANDUAN MASA DEPAN