Asahan | Kegiatan komunikasi social dengan warga untuk menghimbau mereka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Babinsa juga mengingatkan warga untuk tidak terpengaruh dengan isu-isu yang beredar dan dapat memecah belah persatuan dan kesatuan. Dalam kegiatan komsos tersebut Babinsa berpesan kepada warga untuk selalu waspada dan hati-hati terhadap informasi yang diterima, serta tidak mudah percaya pada berita yang tidak jelas sumbernya. Babinsa juga mengajak warga untuk bersama-sama menjaga kamtibmas dan meningkatkan kesadaran akan pentingnya persatuan dan kesatuan.
Kegiatan
komunikasi sosial dengan warga untuk mengajak mereka menjaga keamanan dan
ketertiban masyarakat (kamtibmas) dan untuk tidak terjebak dengan isu-isu yang
beredar dan dapat memecah belah persatuan, dalam kesempatan ini seperti yang
dilakukan oleh Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 12/Air Batu jajaran
Kodim 0208/Asahan Serka Irwansyah turun kewilayah binaan untuk melaksanakan
kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama dengan warga masyarakat binaan,
kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada warga binaan agar
menghindari ataupun jangan termakan informasi yang tidak dapat dibuktikan
kebenarannya, perkembangan situasi saat ini jangan sampai memancing warga
dengan tindakan konyol ataupun ikut²an, bersama dengan Bapak Suryanto, Bapak
Alimin dan Ibu Erlina, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Desa
Sei Kamah l Kecamatan Sei Dadap Kabupaten Asahan, Sabtu (08/11/2025).
Kegiatan
bertujuan untuk mempererat hubungan personal antara aparat dan warga agar
tercipta suasana yang harmonis, mengetahui perkembangan dan kondisi terkini di
wilayah binaan untuk memudahkan tugas dan memantau potensi masalah, membantu
deteksi dini dan penyelesaian masalah agar situasi di wilayah binaan tetap
kondusif, membantu kelancaran tugas aparat teritorial seperti pembinaan wilayah
dan menjaga kemanunggalan TNI dengan rakyat. Pada kesempatan itu Babinsa juga
mengingatkan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat dan selalu
menjaga kesehatan diri serta kebersihan lingkungan sebagai cerminkan kedekatan
TNI dengan masyarakat di desa Binaan. Babinsa himbau warga jaga kamtibmas dan
jangan terpengaruh isu yang beredar, warga harus tetap waspada dan tidak
terpengaruh oleh isu-isu yang dapat memecah belah persatuan. Mari kita jaga
kamtibmas dan meningkatkan kesadaran akan pentingnya persatuan dan kesatuan.
%20(Copy).jpeg)
0 Komentar