Batu Bara | Komandan Koramil (Danramil) 03/Lima Puluh Kapten Inf TH Simanjuntak mewakili Dandim 0208/Asahan berserta 4 orang anggota turut serta mengahdiri kegiatan Apel Gelar Pasukan Ops Kepolisian Kewilayahan Operasi Zebra Toba TA 2025 Di Wilayah Kabupaten Batu Bara di Polres Batu Bara, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Lapangan Apel Polres Batu Bara Kecamatan Lima Puluh Kabupaten Batu Bara, Senin (17/11/2025).
Kapolres Batu Bara, AKBP Doly Nelson HH
Nainggolan, menegaskan pentingnya tindakan humanis bagi seluruh personel yang
terlibat dalam Operasi Zebra Toba 2025. Penegasan itu disampaikan saat memimpin
Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra, dalam amanatnya, AKBP Doly mengingatkan
seluruh personel agar senantiasa menghindari tindakan kontraproduktif yang
dapat merugikan citra kepolisian. “Pastikan tidak ada anggota yang melakukan
penyimpangan atau tindakan kontraproduktif selama operasi berlangsung,”
tegasnya.
Operasi Zebra Toba 2025 dilaksanakan selama
14 hari, mulai 17 hingga 30 November 2025. Sebanyak 42 personel Polres Batu
Bara dikerahkan, dibantu oleh instansi terkait lainnya. Menurut Kapolres,
potensi kerawanan lalu lintas di wilayah Sumatera Utara masih cukup tinggi,
sehingga diperlukan langkah strategis dan berkelanjutan untuk meningkatkan
keselamatan berkendara, khususnya di Kabupaten Batu Bara.
“Ini sesuai dengan amanat Kapolda Sumut. Upaya bersama sangat dibutuhkan untuk
mewujudkan ketertiban berlalu lintas,” ujarnya.
Ia juga menekankan bahwa pelaksanaan operasi
harus dilakukan secara transparan, akuntabel, dan berorientasi pada pelayanan.
Kapolres berharap Operasi Zebra Toba 2025 mampu memberikan dampak nyata dalam
menekan angka kecelakaan dan membangun budaya tertib berlalu lintas di tengah
masyarakat. Apel gelar pasukan diikuti oleh Pejabat Utama (PJU) Polres dan para
Kapolsek sejajaran, Bupati Kab. Batu Bara diwakili Sekcam Lima Puluh Bapak Agus
Andika, Komandan Kodim 0208/AS diwakili Danramil 03/LP Kapten Inf TH
Simanjuntak, Kapolres Batu Bara diwakili Wakapolres Kompol Imam Alriyuddin S.
H, MA, Kajari Kab. Batu Bara diwakili, Subdenpom diwakili Peltu Razali, Seluruh
Kapolsek Wilayah Kab. Batu Bara, Kadis Hub Bpk Rubbi Siboro, Kasat Pol-PP Bpk
Ronal Siahaan, Kabid Damkar Bpk Lamhot dan Pasukan Apel terdiri dari 2 SST TNI,
5 SST POLRI, 1 SST Damkar, Sat Pol-PP & Dishub dan 2 SST Siswa SMA.
%20(Copy).jpeg)
0 Komentar