Asahan | Dalam rangka meningkatkan silahturahmi dan hubungan kerja yang baik, dalam kesempatan ini seperti yang dilakukan oleh Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 18/Meranti jajaran Kodim 0208/Asahan Serka Henry G turun kewilayah binaan untuk melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama dengan warga desa binaan, Komsos di laksanakan untuk menjalin hubungan yang baik antara Babinsa dengan Warga serta memberitahukan kepada warga apabila ada hal hal menonjol di wilayah nya segera di laporkan kepada babinsa agar masalah cepat teratasi dan situasi tetap kondusif, bersama dengan Bapak Rusdi, Bapak Supeno, Bapak Abraham dan Bapak Rijal, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Desa Pondok Bungur Kecamatan Rawang Panca Arga Kabupaten Asahan, Kamis (13/02/2025).
Komunikasi
sosial dengan warga binaan, menurut Serka Henry G Babinsa setempat, melalui
kegiatan komsos kami sebagai Babinsa dan rekan kami sebagai Bhabinkamtibmas
akan selalu menjalin silaturahmi yang baik dengan warga binaan guna menciptakan
suasana yang nyaman dan sejuk, sehingga memperlancar tugas sehari-hari sebagai
Babinsa. “Apapun yang terjadi di wilayah binaan tentunya seorang Babinsa dapat
mengetahuinya dan memahami duduk persoalannya dengan baik dan memberikan solusi
bersama, Sinergitas antara TNI sangat penting dalam menjaga keamanan dan
ketertiban. Melalui komsos ini, kami dapat lebih dekat dengan masyarakat,
mendengar keluhan mereka, dan bersama-sama mencari solusi untuk menjaga
keamanan wilayah, ungkap Serka Henry G.
Seorang
warga setempat, Bapak Rusdi mengungkapkan rasa terimakasihnya, “Kami sangat
mengapresiasi kehadiran Babinsa dan Bhabinkamtibmas di tengah-tengah kami.
Kegiatan seperti ini sangat bermanfaat, karena selain mendengarkan aspirasi,
kami juga merasa lebih aman dan terjaga dengan kehadiran mereka.”
Ditempat
terpisah Danramil juga menuturkan bahwa kegiatan komunikasi dan kordinasi yang
dilakukan Babinsa secara langsung ini, hasilnya akan lebih efektif, sehingga
nantinya dapat saling memberi apa yang menjadi masukan atau informasi dari
Babinsa kepada aparat terkait, mitra dan warganya, semoga dengan adanya
sinergitas serta kerjasama yang baik di wilayah binaan, harapannya dapat
mendukung kelancaran dalam pelaksanaan tugas Babinsa di lapangan, tegas
Danramil.
0 Komentar