Simalungun | Pembinaan dan pengembangan olahraga rekreasi dilaksanakan dan diarahkan untuk memasalkan olahraga sebagai upaya mengembangkan kesadaran masyarakat dalam meningkatkan kesehatan, kebugaran, kegembiraan dan hubungan sosial. Pembinaan dan pengembangan olahraga rekreasi dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten/Kota, dan atau masyarakat dengan membangun dan memanfaatkan potensi sumber daya alam, sarana dan prasarana olahraga rekreasi. Pembinaan dan pengembangan olahraga rekreasi yang bersifat tradisional dilakukan dengan menggali, mengembangkan, melestarikan, dan memanfaatkan olahraga tradisional yang ada dalam masyarakat, ini dilaksanakan berbasis masyarakat dengan memperhatikan prinsip mudah, murah, menarik, manfaat dan massal.
Dalam
kesempatan ini seperti yang dilakukan oleh Personel Bintara Pembina Desa
(Babinsa) Koramil 06/Perdagangan jajaran Kodim 0207/Simalungun Serma Sutrisno
dan Sertu Sutikno turut serta melaksanakan kegiatan Senam bersama untuk
pengembangan dan permasalahan festipal olaraga senam rekreasi tahun 2024
mendukung Kegiatan PON (Pekan Olaraga Nasional) oleh DISPORA Kabupaten
Simalungun, senam kreasi massal yang dilaksanakan Dinas Pemuda dan Olah Raga
Kabupaten Simalungun, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Halaman
Kantor Kecamatan Bandar Masilam Kabupaten Simalungun, Kamis (16/05/2024).
Dalam
pelaksanaan kegiatan senam kreasi massal yang dilaksanakan Dinas Pemuda dan
Olah Raga Kabupaten Simalungun tersebut turut serta dihadiri oleh, Kadis Pora
Kabupaten Simalungun Ramadhan Damanik, SS.Stp. beserta rombongan, Camat Bandar
Masilam Ibu Ida Royani Damanik, S.Pd.M.AP. beserta Staf Kecamatan, Babinsa
Serma Sutrisno dan Sertu Sutikno, Bhabinkamtibmas Bripka Sukisno, Para Kepala
UPT/Korwil se-Kecamatan Bandar Masilam beserta para anggota, Para Perangkat
Nagori se-Kecamatan Bandar Masilambeserta, Ibu-ibu PKK se-Kecamatan Bandar
Masilam, Ibu-ibu kader Posyandu se-Kecamatan Bandar Masilam dan Para Warga
Nagori se-Kecamatan Bandar Masilam.
0 Komentar