Breaking News

Monitoring Kegiatan Pemeriksaan Kesehatan Kepada Masyarakat Dilakukan Personel Jajaran Kodim 0207/Simalungun


Simalungun  |   Kegiatan tersebut merupakan salah satu usaha untuk membantu masyarakat meliputi pemeriksaan tensi, kolesterol, gula darah dan rontgen paru-paru bagi yang terindikasi terinfeksi Tuberkulosis terus dilakukan oleh Aparat Pemerintah dan Dinas Kesehatan bersama TNI.

Dalam kesempatan ini seperti yang dilakukan oleh Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 14/Raya jajaran Kodim 0207/Simalungun Sertu Darlijon Purba turun kewilayah binaan untuk melaksanakan kegiatan Monitoring/Pendampingan kegiatan Pemerikasaan Kesehatan dengan gratis terhadap masyarakat Nagori Raya Bayu Program dari Puskesmas Raya Dan Pemerintahan Nagori Raya Bayu Melalui Pj.Pangulu Raya Bayu Bapak Radianus Saragih. Program ini untuk membuat kesadaran masyarakat agar tetap mengontrol kesehatan agar sejahtra dalam melaksanakan pekerjaan sehari hari, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Balai Kantor Pangulu Raya Bayu Kecamatan Raya Kabupaten Simalungun, Kamis (30/05/2024).

Dengan turun kewilayah binaan untuk turut serta melaksanakan monitoring kegiatan Scrining Kesehatan kepada Masyarakat wilayah binaan, sebelum kegiatan dimulai, Babinsa Sertu Darlijon Purba melaksanakan himbauan kepada para warga agar tertib dan teratur, kegiatan yang dilaksanakan Dinas Kesehatan adalah upaya yang dilakukan untuk membantu masyarakat menghindari penyakit degenerative dan menghindari transmisi warga kegiatan ini juga untuk mengetahui siapa saja yang terpapar agar segera diambil tindakan untuk perawatannya, kegiatan pemeriksaan kesehatan yang dilakukan adalah pemeriksaan medis untuk memastikan diagnosis penyakit Degeneratif, terang Babinsa Sertu Darlijon Purba.

Kehadirannya bersama Bhabinkamtibmas untuk memonitoring sekaligus pendampingan kegiatan pengobatan gratis, ini merupakan bentuk kepedulian kepada warga masyarakat kurang mampu yang ingin memeriksakan kesehatannya, tujuan kegiatan ini adalah untuk membantu warga masyarakat kurang mampu yang mengalami berbagai keluhan penyakit agar mereka lekas sembuh, sehingga dapat beraktivitas kembali sebagaimana biasanya, pungkasnya.

0 Komentar

© Copyright 2022 - SULUHPOS.COM | PANDUAN MASA DEPAN