Breaking News

Bersama Masyarakat Laksanakan Komsos Dilakukan Personel Jajaran Kodim 0208/Asahan Diwilayah Binaan


Asahan  |  Dalam rangka agar terjalinnya Komunikasi dan mempererat tali silaturrahmi dengan masyarakat guna menciptakan suasana yang Harmonis, aman dan tentram di Wilayah Binaan Babinsa serta untuk meningkatkan sinergitas di wilayah binaanya, seperti halnya yang dilakukan oleh Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 16/Pulau Rakyat jajaran Kodim 0208/Asahan Serda Suwondo turun kewilayah binaan untuk melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama dengan Warga Binaan dalam rangka untuk menjalin hubungan tali silahturahmi baik, menjaga keharmonisan dan keakraban dalam berkomunikasi antara Babinsa bersama rakyat, serta agar tetap menjaga kesehatan, Komsos dengan warga masyarakat Desa Orika membahas tentang keamanan dan ketertiban, bersama dengan Bapak Korajon Situmorang, Aditya dan Manan, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Dusun III Desa Orika Kecamatan Pulau Rakyat Kabupaten Asahan, Sabtu (11/05/2024).

Dalam pelaskanaan kegiatan tersebut Babinsa Serda Suwondo mengungkapkan dengan hasil yang dicapai untuk menciptakan dan meningkatkan kerja sama yang baik serta menjalin hubungan antara TNI dengan Masyarakat dan untuk menciptakan kemanunggal TNI dan rakyat. Pada kesempatan tersebut Babinsa mengungkapkan Komsos dilaksanakan guna meningkatkan Sinergitas dengan mitra Babinsa khususnya para Kadus, dengan terus aktif melaksanakan Komsos bersama seluruh elemen masyarakat, seperti pada Komsosnya bersama Masyarakat warga binaan, Babinsa mengatakan dengan kegiatan Komsos ini, tentunya komunikasi dengan warga dapat terjalin dengan baik. Sehingga berbagai informasi dapat diketahui secara dini dan cegah dini untuk menyelesaikanya. Kegiatan komsos yang dilakukan Babinsa bersama perangkat desa kali ini bertujuan untuk meningkatkan kerjasama.

Saya mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama menggugah kesadaran masyarakat lainnya, kehadiran Babinsa dapat dirasakan ditengah-tengah masyarakat dan meningkatkan kecintaan terhadap institusi TNI pada umumnya dan Koramil pada khususnya. Dalam hal ini Babinsa mengungkapkan sebagai upaya untuk menjalin kerjasama dan kemitraan dengan tokoh masyarakat guna meningkatkan kedekatan kekeluargaan dan persaudaraan. Selain itu juga bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi baik secara pribadi maupun dalam tugas, untuk meningkatkan kepekaan dan kepedulian masyarakat, terang Babinsa Serda Suwondo.


 

0 Komentar

© Copyright 2022 - SULUHPOS.COM | PANDUAN MASA DEPAN