Breaking News

Personel Koramil 10/TJ Kodim 0207/Simalungun Bersama Forokopimca Dan Masyarakat Sambut Bulan Suci Ramadhan Laksanakan Gotong Royong


Simalungun  |  Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan, Personel Koramil dan Forkopimca melaksanakan kegiatan gotong royong. Gotong royong merupakan salah satu kegiatan sosial yang dilakukan secara bersama-sama dalam masyarakat Indonesia. Kegiatan ini biasanya melibatkan warga setempat, termasuk Babinsa dan Forkopimca (Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan), untuk membersihkan lingkungan, merawat fasilitas umum, atau melakukan kegiatan positif lainnya. Melalui gotong royong, masyarakat dapat mempererat tali persaudaraan, memupuk rasa kepedulian terhadap lingkungan, serta memperkuat kebersamaan dalam menjalankan aktivitas yang bermanfaat bagi semua. Selain itu, kegiatan gotong royong juga mencerminkan semangat kebersamaan dan gotong royong yang merupakan bagian dari budaya dan tradisi Indonesia.

Dalam kesempatan ini seperti yang dilakukan oleh Komandan Koramil (Danramil) 10/Tanah Jawa yang diwakili oleh Serma Bambang beserta 5 anggota Babinsa turun kewilayah untuk turut serta melaksanakan kegiatan Gotong-royong bersama Personel Polsek Tanah Jawa dan warga masyarakat dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadhan, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Masjid Uswatun Hasanah Rintis 7 Balimbingan Kecamatan Tanah Jawa Kabupaten Simalungun, Senin (11/03/2024).

Adapun tujuan kegiatan gotong royong dan sambang dilakukan adalah menghimbau masyarakat agar selalu menjaga situasi yang kondusif menjelang Bulan suci Ramadhan yang akan berlangsung di bulan maret dan tidak terpengaruh ataupun terprovokasi berita Hoax yang dapat menimbulkan ganguan kamtibmas dalam Desa serta mengajak masyarakat untuk lebih giat lagi bertani guna mendukung perekonomian masyarakat. Gotong royong adalah kegiatan kerjasama dalam masyarakat untuk melakukan kegiatan bersih-bersih, perbaikan infrastruktur, atau kegiatan positif lainnya. Kegiatan ini merupakan bentuk solidaritas dan kebersamaan dalam menjaga lingkungan dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

Dalam pelaksanaan kegiatan Gotong-royong tersebut turut serta dihadiri oleh, Kapolseta Tanah Jawa Kompol M Nainggolan SH, Danramil 10/Tanah Jawa diwakili Serma Bambang Suriyanto, Pangulu Balimbingan Bapak Janwaris Gultom A Md, Babinsa Koramil 10/Tanah Jawa, Anggota Polsekta Tanah Jawa dan Warga masyarakat Nagori Balimbingan.

0 Komentar

© Copyright 2022 - SULUHPOS.COM | PANDUAN MASA DEPAN