Breaking News

Peduli Personel Yang Sakit Tahunan Dan Anak Yatim Piatu, Dandim 0207/Simalungun Beserta Ibu Berikan Bantuan Sosial


Simalungun  |  Berupaya selalu ada untuk Rakyat dengan berbagai kegiatan yang merupakan salah satu bentuk kepedulian dan perhatian Kodim 0207/Simalungun, dengan memberikan bantuan yang dapat bermanfaat bagi Masyarakat yang ada diwilayah Kodim 0207/Simalungun.

Dalam hal ini Komandan Kodim (Dandim) 0207/Simalungun Letkol Inf Hadrianus Yossy, S.B, S.I.Pem., M.Han beserta Ibu Ketua Persit Kartika Candra Kirana Cabang XXXIV Kodim 0207/Sml turut serta melaksanakan kegiatan pemberian Bantuan Sosial kepada Personel yang Sakit Menahun dan Anak-anak Panti Asuhan diwilayah Kodim 0207/Simalungun, kegiatan ini yang dilaksanakan pada Kamis (11/01/2024).

Pada kesempatan tersebut Letkol Inf Hadrianus Yossy mengatakan, bahwa Kodim 0207/Simalungun terus berupaya selalu ada untuk masyarakat dimana kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian dan perhatian TNI AD, semoga bantuan yang diberikan ini dapat bermanfaat bagi Personel Yang Sakit Tahunan Dan Anak-anak Yatim Piatu yang ada di Panti Asuhan dan harapan Dandim jangan dinilai dari jumlah maupun harganya. Namun bantuan tersebut bisa dinilai dari segi kepedulian TNI AD khususnya Kodim 0207/Simalungun yang akan selalu ada untuk masyarakat, ungkap Dandim.

Lebih lanjut Dandim mengatakan, “Kita manusia tidak semua di takdirkan akan hidup berkecukupan, ada yang hidup susah dan sebaliknya, bersedekahlah bagi kita yang memiliki sedikit harta lebih kepada orang-orang yang memang membutuhkan, karna itu akan membawa keberkahan dalam hidup dan rejeki yang berlipat dan jangan pernah lupakan mereka karna mereka sangatlah membutuhkan uluran tangan dan kasi sayang dari kita sesama,” pungkas orang nomor satu di Kodim Simalungun itu.

Dalam rangkaian kegiatannya, Dandim didampingi Ibu Ketua dan Rombongan menuju Rumah Serma Nelson Marudut Sinurat yang berada di Asrama Beringin Korem 022/PT, kemudian selanjutnya menuju Panti Asuhan Aisyiyah yang beralamat di Jalan Perak No 2 Kelurahan Baru Kecamatan Siantar Utara, kemudian menuju Rumah Sertu Robby Manurung yang terletak di Perumahan Pesona Indah Panei Kelurahan Panei Tongah dan terakhir menuju Panti Asuhan Kasih Fila Delfi yang beralamat di Kelurahan Mekar Nauli Kecamatan Siantar Selatan.

Sementara itu Ketua Yayasan Panti Asuhan Aisyiyah dan Panti Asuhan Kasih Fila Delfi serta Serma Nelson Marudut Sinurat dan Sertu Robby Manurung mengucapkan banyak terimakasih kepada Dandim 0207/Simalungun dan Ibu beserta jajarannya atas kedatangan untuk memberikan bantuan sembako kepada kami yang memang saat ini kami butuhkan untuk mencukupi kebutuhan anak-anak yang kami asuh, semoga Bapak Dandim selalu diberikan kesehatan dalam memimpin dan semoga karier dan rejekinya selalu di mudahkan, ucapnya.

0 Komentar

© Copyright 2022 - SULUHPOS.COM | PANDUAN MASA DEPAN