Breaking News

Korem 022/PT Gelar Natal Bersama : Hari Natal Harus Membawa Damai Sejahtera


Pematang Siantar  |  Perayaan Natal yang merupakan hari kelahiran Juruselamat di dunia harus dimaknai bukan saja sebagai kelahiran Kristus tetapi harus bagaimana menghadirkan Natal menjadi juruselamat bagi semua orang dan bagiamana seseorang menjadi juruselamat bagi orang lain, Bangsa dan Negara melalui perbuatannya.


Dalam kesempatan ini Korem 022/Pantai Timur, Kodim 0207/Simalungun dan Satdisjan Rem 022/PT menggelar Natal bersama, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Aula Pantai Timur Jalan Asahan Km.3,5 Nagori Estate Kecamatan Siantar Kabupaten Simalungun, Kamis (28/12/2023).


Komandan Korem 022/Pantai Timur Kolonel Inf Agustatius Sitepu, S. Sos., M.Si. M.Han., dalam sambutannya mengucapkan Salam Damai Sejahtera Natal bagi kita semua, Natal dapat menjadi momen yang menyejukkan dan mendamaikan setiap orang, menyatukan setiap manusia untuk memperlakukan segala perbedaan sebagai anugerah kekayaan bagi Tuhan. Natal adalah kesempatan untuk memperbarui diri sambil tetap menjaga semangat toleransi antar sesama, peluang untuk menebarkan kebaikan, perdamaian, dan persatuan umat manusia yang jauh dari permusuhan, saling curiga, dan pemaksaan kehendak, terangnya.

Lebih lanjut Kolonel Inf Agustatius Sitepu mengatakan, Natal tidak hanya membawa damai tetapi juga membawa sejahtera sehingga ucapan damai sejahtera harus satu kata tidak boleh dipisahkan. Damai Sejahtera itu adalah rasa aman bagi kita semuanya. Pada kesempatan momen suka cita ini, kepada seluruh komponen Pemerintah dan masyarakat khususnya yang hadir saat ini, kiranya Damai Sejahtera Natal dan Semangat membangkitkan peningkatan etos kerja serta sinergitas kita menjadi semakin baik dalam melaksanakan berbagai tugas dan tanggung jawab masing-masing, ungkap Danrem.


Kegiatan perayaan Natal bersama Korem 022/Pantai Timur, Kodim 0207/Simalungun dan Satdisjan Rem 022/PT serta Persit diawali dengan Ibadah Natal secara Oikumene dalam suasana kekeluargaan, dengan mengusung Tema “Hikmat Natal Mewujudkan Damai Sejahtera Dibumi” (Lukas 2:14), untuk Sub Tema “Melalui Perayaan Natal Ini Marilah Kita Tunjukkan Sikap Damai, Sukacita, Demi Terwujudnya Damai Kristus Bagi Kita Semua”.


Kemudian menampilkan Koor, Liturgi dan Vocal Group serta Paduan Suara yang terdiri dari Inggou Victory, Brindisi Gereja Khatolik Jl Sibolga, Panti Asuhan Yayasan Vita Dulcedo, Vocal Solo dari Ananda Gricella Clara Ibrena Sitepu, kemudian penampilan Yohana Hutahaean dan juga penampilan dari Ananda Gricella Clara Ibrena Sitepu, Ananda Maria Hutasoit, Anada Dafina Marpaung, penampilan dari Septiana Pasaribu dan juga Tarian dari Panti Asuhan Yayasan Vita Dulcedo, dilanjutkan Tarian Sekolah Minggu dan penampilan Ruth Pasaribu. Kemudian dilanjutkan Pemberian Tali Asih kepada Panti Asuhan Yayasan Vita Dulcedo serta pemberian bingkisan kepada anak-anak sekolah minggu.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Danrem 022/PT, Danrindam l/BB, Dandim 0207/Simalungun, Kasrem 022/PT, Wadanrindam I/BB, Bupati Simalungun diwakili Sekda Kab (Drs. Esron Sinaga M.si), Pengkhotbah (Pastor Sirilus Manalu Ofm, Cap), Pendeta Anggiat Saut Simanullang S th, Ketua Persit KCK Korem 022/PT (Ny Ester Agustatius Sitepu), Wakil Ketua Persit Korem 022/PT (Ny. Anggie Yoppy Chandra Hutasoit), Inggou Victory (Rionaldo Saragih), Panti Asuhan Vita Dulcedo, Septiana Pasaribu (Mahasisiwi Nomensen Berprestasi Peraih Cumlaude dengan Keterbatasan Kedua Orangtua yang Tunanetra), Paduan Suara Brindisi Gereja Katolik Jalan Sibolga, Forkopimda Siantar Simalungun, Prajurit beserta Keluarga Besar Korem 022/PT, Kodim 0207/SML dan Satdisjan Korem 022/PT.

0 Komentar

© Copyright 2022 - SULUHPOS.COM | PANDUAN MASA DEPAN