Simalungun | Kegiatan Lokakarya Mini ini diselenggarakan dengan tujuan menginformasikan program kesehatan yang telah atau akan dilaksanakan oleh UPT Puskesmas kepada berbagai pihak terutama anak Stunting. Hal ini bertujuan untuk menyelaraskan dan mengintegrasikan pelaksanaan program kesehatan dengan program di sektor-sektor lain.
Dalam
kesempatan ini seperti yang dilakukan oleh Personel Bintara Pembina Desa
(Babinsa) Koramil 05/Serbelawan jajaran Kodim 0207/Simalungun Serka Dedi
Ramansyah turun kewilayah binaan untuk
turut serta melaksanakan kegiatan Rapat Miniloka Karya dalam rangka Percepatan
Penurunan Stanting, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Kantor
BKKBN Serbelawan Dolok Kecamatan Batu Nanggar Kabupaten Simalungun, Senin
(23/10/2023).
Dalam
pelaskanaan kegiatan menghadiri kegiatan Rapat Miniloka Karya dalam rangka Percepatan
Penurunan Stanting tersebut turut serta dihadiri oleh, Camat Dolok Batu Nanggar
Bapak Supardi, Kapus Dolok Batu Nanggar Ibu Julianti Sipahutar, Babinsa Koramil
05/Serbelawan Serka Dedi Ramansyah, Kepala Kantor BKKBN Ibu Silfana, Para Bidan
Desa dan Para Ibu PKK.
Berantas
Stunting dan mencegah terjadinya Stunting di wilayah Kecamatan Batu Nanggar, Babinsa
dengan turun kewilayah binaan untuk melaksankan kegiatan Rapat Minilokakarya,
Rapat Pertemuan Upaya Kesehatan Lokakarya Mini Lintas Sektoral, dalam
pelaksanaan kegiatan Rapat Minilokakarya, adapun pembahasan listas Sektoral
dalam rangka untuk memberantas Stunting diwilayah binaan.
Salah
satu tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk memastikan informasi tentang
program kesehatan yang dijalankan oleh UPT Puskesmas Medan Baru tersampaikan
dengan baik kepada lintas sektor terkait. Lebih lanjut, Babinsa menyatakan,
“Puskesmas memiliki peran yang sangat penting dalam menyediakan layanan
kesehatan kepada masyarakat. Oleh karena itu, sinergi yang baik antara
Puskesmas dengan elemen lainnya sangatlah penting. Kerjasama yang baik ini
dapat meningkatkan pelayanan kesehatan bagi seluruh warga masyarakat, tutupnya.
0 Komentar