Simalungun | Guna mempererat hubungan tali silaturahmi dengan warga di desa binaan, dalam kesempatan ini seperti yang dilakukan oleh Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 07/Bosar Maligas jajaran Kodim 0207/Simalungun Kopda Sri Wardana turun kewilayah binaan untuk melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama dengan warga masyarakat binaan, kegiatan tersebut yang dilakukan bertempat di Nagori Tempel Jaya Kecamatan Bosar Maligas Kabupaten Simalungun, Senin (14/08/2023).
Babinsa
menyambangi warga agar memasang Bendera Merah Putih di depan rumahnya atau
rukonya masing-masing, untuk memperingati HUT RI ke-78. "Imbauan
pemasangan Bendera Merah Putih untuk menggugah dan menanamkan rasa cinta
terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) yang telah Merdeka selama 77
Tahun."
“Kemerdekaan
yang kita rasakan sekarang tidak serta merta hadiah dari penjajah, melainkan
melalui perjuangan dan harus ditebus serta ditempuh dengan penuh pengorbanan
Rakyat dan Bangsa Indonesia,” kata Kopda Sri Wardana.
Oleh
karena itu, Babinsa mengajak masyarakat mengisi kemerdekaan ini dengan
mengobarkan semangat memeriahkan HUT RI ke-78 melalui pemasangan Bendera Merah
Putih dan umbul-umbul.
0 Komentar