Simalungun | Komandan Koramil (Danramil) 07/Bosar Maligas Kapten Inf Prawoto beserta 2 orang Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) jajaran Kodim 0207/Simalungun turun kewilayah untuk melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dalam rangka silaturahmi dan perkenalan dengan Manager PTPN IV Kebun Mayang Bapak Januar Saragih, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Nagori Mayang Kecamatan Bosar Maligas Kabupaten Simalungun, Selasa (22/08/2023).
Adapun
pejabat perusahan dan Nagori yang hadir dalam kegiatan tersebut adalah, Manager
Kebun Mayang Bapak Januar Saragih, Asisten Kepala kebun Mayang Bapak P Marpaung,
Asisten Kebun Mayang Bapak Novaliansyah, Asisten Personalia kebun Mayang Bapak
Iswan H Nasution, Pangulu Mayang Bapak Ahmadi dan Gamot Huta II Mayang Bapak
Mahyudin Sinaga.
Kegiatan
tersebut sebagai moment perekat terjalinya komunikasi dan kerja sama dalam
rangka proses terjalinnya hubungan yang baik dalam memberikan sumbangsihnya
pembangunan di wilayah. Tak kenal maka tak sayang, tak sayang maka tak tegur sapa,
Danramil dan Anggota Babinsa (Bintara Pembina Desa) memiliki peran penting bagi
masyarakat, baik dalam menjalin kerukunan hingga masalah ketahanan masyarakat.
Danramil
serta anggota Babinsa tidak pernah jauh dari masyarakat binaannya, oleh karena
itu untuk Danramil dan Babinsa harus senantiasa selalu berkomunikasi dengan
masyarakat binaannya guna untuk menjalin silaturahmi dan membahas hal-hal yang
dapat membantu masyarakat, termasuk semua kegiatan yang ada di wilayah harus
tau, dan segera untuk di laporkan ke Danramil.
0 Komentar