Breaking News

Dampingi Pelaksanaan Pembagian Bantuan Kursi Roda dan Bingkisan Dilakukan Personel Jajaran Kodim 0207/Simalungun


Simalungun  |  Dalam rangka pemberian bantuan sosial kepada masyarakat disabilitas dan tidak mampu maka, dalam kesempatan ini seperti yang dilakukan oleh Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 09/Tiga Balata jajaran Kodim 0207/Simalungun Serma Handi Saputra melaksanakan pendampingan pelaksanaan pembagian bantuan berupa 5 buah kursi roda dan 30 bingkisan bantuan sembako kepada masyarakat Disabilitas. Kegiatan tersebut berlokasi di rumah Bapak Hilan Silalahi, kecamatan Dolok Panribuan, Kabupaten Simalungun, Jumat (23/06/2023).

Bantuan kursi roda kepada masyarakat tersebut diserahkan oleh Serma Handi Saputra, kegiatan ini merupakan rangkaian acara dengan Tema Sinergitas TNI untuk negeri, dengan adanya bantuan kursi roda bagi warga yang membutuhkan diharapkan dapat meringankan dan membantu warga untuk beraktivitas.

Babinsa Serma Handi Saputra menyampaikan ”Mereka adalah saudara kita, namun kondisinya sedang sakit dan tidak bisa berjalan. Mengingat inilah, sangat patut mereka kita berikan bantuan. Ungkap Babinsa.”bantuan kursi roda tersebut sebagai bentuk kepedulian babinsa kepada warganya yang memang membutuhkan.

Sebagai Babinsa sudah semestinya kami harus peka terhadap perkembangan situasi yang ada di wilayah dan dapat membantu kesulitan yang dihadapi oleh warga masyarakat, sehingga akan menumbuhkan kepercayaan terhadap TNI khususnya di wilayah binaannya.

Ungkapan salah satu penerima bantuan kursi roda tidak henti-hentinya menyampaikan terima kasih atas bantuan kursi roda yang sudah diterimanya dan ia merasa senang dan terharu atas perhatian yang diberikan kepadanya.

Adapun yg hadir dalam acara Camat Dolok Panribuan Bapak Nopem G.Sijabat S.Pt.,M.Si, Camat Jorlang Hataran Bapak Pondang Sidabutar SH, Kapolsek Tiga Dolok AKP Nelson Butar-butar, Danramil atau yg mewakili Serma Handi Saputra, Ketua MPDI Simalungun Ibu Dede Hotma Waty Sidauruk, Wakil ketua MPDI Simalungun Bapak Haruguan Silalahi, Bendahara MPDI Simalungun Ibu Risma Barimbing, Warga dan anak penerima bantuan Kursi roda dan sembako.

0 Komentar

© Copyright 2022 - SULUHPOS.COM | PANDUAN MASA DEPAN