Breaking News

Bincang Santai Lewat Komsos Jaga Hubungan Baik Dilakukan Personel Jajaran Kodim 0208/Asahan Dengan Masyarakat Binaan


Asahan  |  Babinsa adalah ujung tombaknya satuan di lapangan, maka kegiatan Komsos yang dilaksanakan oleh Babinsa dapat diterima positif oleh masyarakat. Dengan adanya Babinsa yang berkeliling di desa binaannya, jadi Babinsa tahu permasalahan di wilayah binaannya, sehingga kalau ada masalah cepat dapat di selesaikan, kali ini seperti yang dilakukan oleh Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 07/Air Joman jajaran Kodim 0208/Asahan Serda Hadi Ismanto turun kewilayah binaan untuk memberikan wawasan kebangsaan melalui Komunikasi Sosial (Komsos) bersama dengan warga masyarakat binaan di Simpang Kilang memberikan arahan saat bekerja bongkar muat kayu Rambung harus menjaga faktor keamanan sekaligus mempererat tali Silaturahmi antara TNI dengan masyarakat, bersama dengan Bapak Sugino, Bapak Lasimen, Bapak Firman dan Bapak Tumijan, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Dusun Ill Desa Punggulan Kecamatan Air Joman Kabupaten Asahan, Senin (19/06/2023).

Dalam rangka agar selalu menjalin silaturahmi dan komunikasi yang baik dengan masyarakat sekitarnya, hal ini guna menimbulkan hubungan kekeluargaan yang baik antara TNI dengan masyarakat sekitar, sehingga kita dapat dengan mudah untuk mendapatkan informasi guna mengantisipasi apabila ada hal-hal yang menonjol yang terjadi di sekitar lingkungan Masyarakat.

Dengan melaksanakan Komsos (Komunikasi Sosial) dengan komponen masyarakat di wilayah binaannya, dalam kegiatan komsos ini untuk mencerminkan kepedulian seorang aparat teritorial kepada masyarakat di tengah-tengah binaannya serta membantu tanpa pamrih, pelaksanaan komsos tersebut merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan Babinsa untuk mengetahui perkembangan situasi di wilayah binaannya. Dengan komunikasi diharapkan dapat mempererat hubungan TNI dengan rakyat, sehingga tercipta kemanunggalan TNI dan rakyat.

Kegiatan Komsos adalah salah satu media Babinsa untuk mengenal warganya lebih dekat lagi dan sebagai sarana silahturahmi kepada warga binaannya agar warga menjadi lebih dekat dan akrab dengan Babinsa. Selain itu kegiatan komsos ini bertujuan untuk mencari informasi dan mengetahui perkembangan situasi di wilayah desa binaan dalam rangka untuk menciptakan kedekatan warga binaan, tutup Babinsa Serda Hadi Ismanto.

0 Komentar

© Copyright 2022 - SULUHPOS.COM | PANDUAN MASA DEPAN