Breaking News

Gotong Royong Wujudkan Taman Sebagai Ikon Desa, Personel Jajaran Kodim 0208/Asahan Laksanakan Gotong-royong Buat Taman Bunga


Asahan  |  Dalam rangka mewujudkan lingkungan diwilayah desa binaan yang lebih indah, dalam kesempatan ini seperti halnya yang dilakukan oleh Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 07/Air Joman jajaran Kodim 0208/Asahan Serda AH Barus turun kewilayah desa binaan untuk melaksanakan kegiatan gotong royong pembuatan taman bunga sepanjang 100 m dan pembersihan bahu jalan, kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan Silaturahmi dengan warga binaan, Bersama dengan Bapak Kholil (Camat), Bapak Sekcam, Bapak Zailani SH (Kades Subur), Para Kadus Desa Subur, Babinkamtibmas dan Masyarakat setempat, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Desa Subur Dusun lV Kecamatan Air Joman Kabupaten Asahan, Jumat (26/05/2023).

Bersama Pemerintah dan masyarakat Babinsa menggelar kegiatan gotong royong pembuatan taman diwilayah desa binaan, seluruh elemen bersinergi dalam menata taman, dengan memanfaatkan lahan kosong yang ada diwilayah binaan, kegiatan gotong royong pembuatan taman ini diantaranya adalah menggemburkan tanah dengan cangkul, menanam tanaman maupun bunga, dan mempercantik ban bekas tersebut dengan mengecat warna biru dan hijau.

Kegiatan pembuatan taman ini rencananya akan berlanjut di setiap RT di Desa binaan, dengan ‘menyulap’ tempat-tempat yang sebelumnya biasa saja menjadi lebih berwarna dan tentunya keberadaan Desa Subur yang masuk dalam kawasan yang ramah lingkungan dan sering dilewati oleh para pengendara maupun pejabat yang berkunjung, dapat menikmati pemandangan taman yang indah di kawasan Desa tersebut.

Untuk mewujudkan taman desa yang indah Babinsa bersama dengan Forkopimca dan perangkat desa serta warga Desa Subur melaksanakan kerja bhakti pembuatan taman serta penanaman bunga di taman tersebut.

0 Komentar

© Copyright 2022 - SULUHPOS.COM | PANDUAN MASA DEPAN