Breaking News

Personel Jajaran Kodim 0207/Simalungun Peringatkan Warga Agar Tetap Patuhi Prokes


Simalungun   |  Agar setiap melaksanakan aktifitas diluar rumah agar selalu mengunakan masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menjauhi kerumunan dan mengurangi aktifitas supaya terhindar dari penyebaran virus Covid-19, dalam kesempatan ini seperti yang dilakukan oleh Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 08/Bangun jajaran Kodim 0207/Simalungun Serma Immanuel Alexander Bakara turun kewilayah binaan untuk melaksanakan kegiatan Penegakan disiplin protokol kesehatan kepada masyarakat, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Nagori Huta Dipar Kecamatan Gunung Maligas Kabupaten Simalungun, Sabtu (08/04/2023).

Pada kesempatan tersebut Babinsa Serma Immanuel Alexander Bakara memberikan himbauan kepada masyarakat binaan dalam upaya mencegah penularan covid 19, kita harus kedepankan dan mewajibkan untuk mengikuti protokol kesehatan.

Untuk itu kita harus mendisiplinkan protokol kesehatan sesuai dengan Inpres Nomor 06 Tahun 2020, seperti selalu menggunakan masker, jaga jarak dengan orang lain, selesai aktivitas diluar rumah harus mencuci tangan menggunakan sabun dan air mengalir mengganti pakaian untuk dicuci dalam upaya melawan covid 19.

Babinsa Serma Immanuel Alexander Bakara menjelaskan “Dalam upaya preventif mencegah pandemi covid19 Kami telah diperintah untuk melaksanakan sambang Desa Binaan dan laksanakan patroli dialogis untuk memberikan himbauan kepada warga masyarakat kita jangan sampai lengah dengan penyebaran covid 19 “ ujarnya.

0 Komentar

© Copyright 2022 - SULUHPOS.COM | PANDUAN MASA DEPAN