Breaking News

Ikut Merasakan Kelurahan Masyarakat, Personel Jajaran Kodim 0208/Asahan Bantu Warga Yang Akan Menyeberangi Sungai


Batu Bara  |  Keihklasan dalam membantu sesama ditunjukkan oleh para Babinsa diwilayah Kodim 0208/Asahan dengan membantu menyeberangkan warga dengan menggunakan perahu kayu, dalam kesempatan ini seperti yang dilakukan oleh Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 05/Tanjung Tiram jajaran Kodim 0208/Asahan Sertu Rudianto turun kewilayah binaan untuk turut serta melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) sekaligus untuk membantu menyebrangkan warga melewati sungai, dalam hal ini Babinsa membantu warga untuk menyebrangkan dari Desa Bogak ke Desa Bandar Rahmat dengan perahu sampan milik Saudara Jamal, Babinsa juga menekankan agar selalu berhati-hati dalam berpergian dan selalu berdoa setiap akan melaksanakan kegiatan atau pekerjaan, bersama dengan Bapak M Ihsan Sitorus, Ibu Siti Romlah dan Saudara Jamal, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Desa Bogak Kecamatan Tanjung Tiram Kabupaten Batu Bara, Selasa (25/04/2023).

Pada kesempatan tersebut Babinsa Sertu Rudianto membantu masyarakat penyeberangan yang menghubungkan dua Desa diwilayah binaan mengunakan sampan karena belum adanya akses jembatan penyebrangan, disini Babinsa menerapkan motto "Ikhlas dan tulus selalu gembira dalam tugas," Sertu Rudianto membantu warga menyeberangi sungai dengan menggunakan sampan. Selain demi keselamatan warga di Desa binaan, juga ingin menerapkan budaya saling tolong menolong. Belum adanya infrastruktur yang memadai berupa jembatan penghubung, membuat warga harus menyebrangi sungai sebagai satu-satunya cara. Rutinitas warga seperti membeli kebutuhan rumah tangga, bekerja maupun mengunjungi sanak saudara mereka harus melewati sungai tersebut, ucap Babinsa Sertu Rudianto.

Ini merupakan kepeduliannya sebagai Babinsa Koramil 05/Tanjung Tiram jajaran Kodim 0208/Asahan untuk membantu warga menyebrangi sungai dengan cara menggunakan sampan sesuai dengan kapasitas 4 sampai 6 orang ditambah barang-barang secukupnya. "Kepedulian dan keikhlasan membantu warga desa binaan untuk menyeberangi sungai sudah merupakan tanggung jawab kami. Sehingga masyarakat bisa menyeberang dengan aman," ujar Babinsa Sertu Rudianto.

0 Komentar

© Copyright 2022 - SULUHPOS.COM | PANDUAN MASA DEPAN