Breaking News

Lakukan Komsos Dengan Pedagang Keliling Dilakukan Personel Jajaran Kodim 0207/Simalungun


Simalungun  |  Dalam rangka guna membantu kebutuhan pangan, dalam kesempatan tersebut seperti halnya yang dilakukan oleh Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 09/Tiga Balata jajaran Kodim 0207/Simalungun Serda Eddy Siagian turun kewilayah binaan untuk melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama dengan warga masyarakat desa binaan, warga Nagori Ujung Bondar dan Pedagang sayuran keliling Ibu Rosmauli Nainggolan, kegiatan ini dalam rangka membicarakan perihal peningkatan harga sembako menjelang bulan puasa dan keinginan masyarakat agar diadakannya serbuan pasar murah, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Nagori Ujung Bondar Kecamatan Dolok Panribuan Kabupaten Simalungun, Senin (13/03/2023).

Kegiatan pemantauan tersebut sebagai upaya mengantisipasi apabila ada oknum pedagang yang berusaha menimbun dan menaikan harga Sembako secara sepihak, sehingga masyarakat banyak yang dirugikan. Babinsa mengatakan Menjelang Bulan Suci Ramadhan, kita mengantisipasi kenaikan harga Sembako dipasaran, dengan cara terjun langsung dan berkomunikasi dengan pedagang maupun pembeli” ujar Babinsa.

Serda Eddy Siagian berharap agar "para pedagang menjual sembako sesuai dengan harga yang ditentukan oleh Pemerintah, dan jangan sekali-kali menimbun Sembako, terutama minyak goreng, yang saat ini harganya masih cukup tinggi” pungkas Babinsa.

0 Komentar

© Copyright 2022 - SULUHPOS.COM | PANDUAN MASA DEPAN