Breaking News

Jalin Silaturahmi, Personel Jajaran Kodim 0207/Simalungun Laksanakan Komunikasi Sosial Bersama Masyarakat


Pematang Siantar  |  Dalam rangka agar terjalinnya hubungan yang harmonis antara masyarakat dengan Babinsa dalam kesempatan berdialog dan berinteraksi bersama Masyarakat, Babinsa menyampaikan, bahwa dengan selalu bersilaturahmi dan berkomunikasi antara satu dengan yang lainnya banyak hal yang dapat kita peroleh, antara lain menjaga keeratan hubungan serta saling mengenal antara warga yang satu dengan lainnya. “Bisa berkumpul dan bertatap muka secara langsung sesama warga masyarakat. saling berbagai informasi terkait keamanan dan ketertiban serta kerawanan Kamtibmas.

Dalam hal ini seperti halnya yang dilakukan oleh Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) koramil 03/Siantar Selatan jajaran Kodim 0207/Simalungun, Serka E.Berutu turun kewilayah binaan untuk melaksanakan komsos dengan warga dalam rangka menghimbau agar selalu mematuhi protokol kesehatan dgn cara memakai masker dan rajin cuci tangan, Menjaga jarak, Menghindari kerumunan, Mengurangi mobilitas agar terhindar COVID-19, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Kelurahan Suka Maju, Kecamatan Siantar Marihat, Kota Pematang Siantar Jum’at (16/12/2022).

Selain itu Komunikasi social dilaksanakan Untuk melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama dengan masyarakat desa binaan di Kelurahan Suka Maju, Kecamatan Siantar Marihat, Kota Pematang Siantar dalam rangka guna untuk mengajak  warga yang belum melaksanakan  vaksin, supaya segera melaksanakan vaksin sesuai dengan anjuran pemerintah. Vaksin bertujuan untuk meningkatkan kekebalan dan imunitas tubuh dari penyakit tertentu. Seperti covid-19 ini. Ungkapnya Selain itu, kegiatan silaturahmi, serta komunikasi sosial adalah bagian dari pada peran dan fungsi Babinsa dalam melakukan pembinaan di wilayah yang menjadi binaannya, dengan begitu dapat berkomunikasi dan berinteraksi secara langsung dengan segenap komponen masyarakat, sehingga hubungan kedekatan dapat terjaga dan terbina dengan sebaik-baiknya.

 

0 Komentar

© Copyright 2022 - SULUHPOS.COM | PANDUAN MASA DEPAN