Breaking News

Dampingi Aparat Pemerintahan Desa Bagikan BLT-DD Dilakukan Personil Koramil 02/ST Kodim 0207/Simalungun


Pematang Siantar  |  Mengoptimalkan fungsi sebagai aparat komando kewilayahan (Kowil) dengan segenap komponen masyarakat sehingga dapat mencapai hasil yang optimal sesuai dengan tujuan dan sasaran yang telah ditentukan,Babinsa  Koramil 10/Balimbingan Jajaran Kodim 0207/Simalungun Sertu SM Purba dampingi aparat pemerintah (Apem), dalam rangka pengamanan dan pendampingan penerimaan bantuan BLT Dana Desa bulan Oktober,November, Dan Desember. kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di nagori Jawa maraja Kecamatan Jawa Maraja Bah Jambi Kabupaten Simalungun, Jumat (16/12/2022).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut PJ Pangulu Jawa Maraja Bpk Surung Pangaribuan, Ketua Maujana Bpk D Siahaan, Babinsa Koramil 10/Balimbingan Sertu SM Purba, Sekdes Jawa Maraja Bapak D Tambunan, Pendamping Lokal Desa Bpk Alisadar Sinaga, Gamot senagori Jawa Maraja dan Warga penerima BLT DD Nagori Jawa Maraja.

Aparat pemerintahan Desa mulai menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) untuk tiga bulan sekaligus. Yakni  bulan Oktober,Novemper,Desember. Penerima Manfaat (KPM) yang menerima BLT Dana Desa berjumlah 83 orang, yang masing-masing menerima BLT sebesar Rp 900.00. Dengan Rinciaan sebagai berikut, untuk bulan Oktober, November dan Desember masing masing setiap warga menerima 300 Ribu, dan dibayarkan untuk 3 Bulan Sekaligus, terang Babinsa.

Serma Supriadin mengimbau kepada KPM yang memperoleh BLT Dana Desa untuk memanfaatkan bantuan tersebut sebagaimana mestinya, yakni untuk meringankan kebutuhan keluarga. “Semoga penyaluran BLT Dana Desa yang berlangsung bisa berjalan lancar dan sukses tanpa hambatan . Kami juga  mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak yang terlibat,” sebutnya.


 

0 Komentar

© Copyright 2022 - SULUHPOS.COM | PANDUAN MASA DEPAN