Breaking News

Jadi Pembina Upacara Bendera Di SMP Negeri 2 Pematang Raya Oleh Personel Jajaran Kodim 0207/Simalungun


Simalungun  |  Upacara rutin di SMP Negeri 2 Pematang Raya kali ini, terasa istimewa karena dihadiri oleh Bintara Pembina Desa (Babinsa), di halaman Sekolah SMP Negeri 2 Pematang Raya Upacara yang rutin dilaksanakan setiap Senin itu dihadiri Kepala Sekolah SMP Negeri 2 Pematang Raya, Wakil Kepala Sekolah SMP Negeri 2 Pematang Raya, dewan Guru SMP Negeri 2 Pematang Raya, bertindak sebagai Pembina Upacara Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 14/Raya jajaran Kodim 0207/Simalungun Sertu Darlijon Purba.

Dengan melaksanakan kegiatan Upacara Bendera di Sekolah SMPN 2 Pamatang Raya sebagai Pembina Upacara Atas kerjasama dengan Bapak Kepsek Juliaman Purba. Dalam amanat Sertu Darlijon Purba menyampaikan supaya Siswa/i Giat Belajar,Patuh kepada Guru dan Orang Tua,Disiplin,Kerapian dan Menjalankan Peraturan di sekolah sebagai wujud ke ciantaan terhadap Bangsa dan Negara Indonesia, kegiatan Upacara beserta seluruh Guru dan Siswa/i SMP Negeri 2 Pamatang Raya yang dilaksanakan bertempat di Lapangan SMP Negeri 2 Kelurahan Pamatang Raya Kecamatan Raya Kabupaten Simalungun, Senin (14/11/2022).

Dalam amanat upacara, Sertu Darlijon Purba menyampaikan beberapa hal penting antara lain: pentingnya bersikap disiplin ketika mengikuti upacara, peserta upacara tidak boleh berbicara dan mengikutinya dengan khidmat. "Adik-adik harus disiplin ketika mengikuti upacara, tidak berbicara dan memperhatikan setiap jalannnya upacara," tandasnya.

Sertu Darlijon Purba mengatakan, pihaknya sangat senang dengan sambutan pihak Madrasah. "Saya siap datang ke sini lagi untuk membantu melatih bela negara," Upacara itu, akan ditindaklanjuti dengan kegiatan lanjutan seperti latihan baris-berbaris dan bela negara lainnya. Upacara Bendera dilaksaanakan untuk menumbuhkan wawasan kebangsaan bagi generasi muda. Ia juga mengajak peserta upacara untuk tetap bersemangat dalam bela negara supaya Negara Kesatuan Republik Indonesia ini tetap berdiri. Kerena generasi muda sebagai tumpuan dan harapan generasi penerus bangsa. “Manfaat dari upacara bendera adalah membiasakan hidup disiplin, menumbuhkan jiwa kepemimpinan, akan ada jadwal pergantian siswa yang menjadi petugas upacara, salah satunya adalah menjadi pemimpin upacara, yang dituntut dapat memimpin jalannya upacara dengan baik, dengan inilah para siswa dapat berlatih dan merasakan menjadi seorang pemimpin,” jelasnya.

0 Komentar

© Copyright 2022 - SULUHPOS.COM | PANDUAN MASA DEPAN