Breaking News

Pelantikan Dan Pembekalan Anggota Panwaslu Kecamatan Se-Kabupaten Simalungun Dihadiri Dandim 0207/Simalungun


Simalungun  |  Acara Pelantikan dan Pembekalan Anggota Panwaslu Kecamatan Se-Kabupaten Simalungun, dalam pengambilan sumpah dengan laksanakan tugas sesuai tugas pokok,  Keberadaan  panwaslu ini sangat strategis untuk membantu PPK untuk membantu meluruskan sehingga perlu kejujuran dan netralitas dalam melaksanakan tugas,  Kita harus bersinergi dan bekerjasama yang baik sesuai tugas pokok masing-masing, dengan menjaga kekondusifitas wilayah dalam pelaksanaan tugas PPK PPS Panwas dan mengutamakan kerjasama dan selalu bersinergi dilapangan.

Pada Pelantikan dan Pembekalan Anggota Panwaslu Kecamatan Se-Kabupaten Simalungun Pada Pemilu Serentak Tahun 2024 tersebut, Komandan Kodim (Dandim) 0207/Simalungun Letkol Inf Hadrianus Yossy, S.B, S.I.Pem.,M.Han., yang diwakilkan oleh Dan Unit Intel Kodim 0207/Simalungun Letda Inf Rahmat Hariadi turut serta mengahdiri kegiatan Pelantikan dan Pembekalan Anggota Panwaslu Kecamatan Se-Kabupaten Simalungun pada Pemilu Serentak Tahun 2024 yang dilaksanakan bertempat di Hotel Patra Parapat Kecamatan Girsang Sipangan Bolon Kabupaten Simalungun, Sabtu (29/10/2022).

Pada kesempatan tersebut Dandim 0207/Simalungun yang diwakilkan oleh Dan Unit Intel Kodim 0207/Simalungun menyampaikan, atas nama pribadi dan Komandan Kodim 0207/Simalungun mengucapkan selamat dan tahniah bagi Panwaslu Se-Kabupaten Simalungun yang baru dilantik, mudah-mudahan saudara-saudari dapat menjalankan amanah yang telah diberikan ini dengan baik dan penuh rasa tanggung jawab sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku, momentum ini merupakan bagian dari upaya kita bersama untuk semakin memperkokoh komitmen agar dalam pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) pada Tahun 2024 di Kabupaten Simalungun nantinya dapat terlaksana dengan dengan baik tanpa pelanggaran, sehingga Pilkada yang aman, damai dan sejuk dapat tercipta.

“Berdasarkan Undang-Undang Nomor 10 Tahun 2016 tentang Pilkada baik Presiden, Gubernur, Bupati, dan Walikota. Dan Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu, menyatakan bahwa salah satu tugas Panwaslu adalah mengawasi persiapan penyelenggaraan pemilu serta pelaksanaan tahapan penyelenggaraan pemilu,” jelas Dandim.

Dalam penyelenggaraanPilihan Pileg dan Pilpres 2024, kami berharap kepada bapak ibu anggota Panwaslu Se-Kabupaten Simalungun yang baru di lantik untuk secepatnya berkoordinasi dengan pemangku kepentingan diwilayah kerjanya masing-masing. Untuk dapat mengemban tugas sebagai anggota panwaslu, tentunya dituntut untuk bekerja penuh rasa tanggung jawab, teliti, jujur, adil dan independen serta menjaga netralitas sehingga nantinya  pemilihan Pilpres dan pileg  tahun 2024 dapat berjalan lancar, aman, sukses, bermutu dan berkeadilan, tutup Dandim.

Dalam pelaksanaan kegiatan tersebut turut serta dihadiri oleh, Bawaslu Provinsi diwakili Devisi SDM Bapak Agus Salam Nasution, Ketua Panwaslu Kabupaten Simalungun Bapak Muhammad Choir Nazlan Nasution Mpd, Ketua KPU Drs Raja Ahab Damanik, Dandim 0207/Simalungun di wakili Dan Unit Intel Kodim 0207/Simalungun, Kapolres Simalungun di wakili Kanit Satu Politik Ipda Erdo Purba dan Danramil 11/Parapat Kapten Inf R Pasaribu.

0 Komentar

© Copyright 2022 - SULUHPOS.COM | PANDUAN MASA DEPAN