Breaking News

Verifikasi Stop BABS Di Puskesmas Batu Anam Dihadiri Danramil 08/Bangun Kodim 0207/Simalungun


Simalungun  |  Dengan terlaksananya verifikasi Stop BABS di Desa Traju ini bisa menjadikan contoh serta sebagai pemicu dan motifasi kepada desa-desa lain untuk dapat bergerak cepat menuntaskan masalah ketersediaan jamban sehat keluarga dalam mencapai Kabupaten Simalungun Akses Sanitasi Total Tahun 2022. Dalam hal ini seperti yang dilakukan oleh Komandan Koramil (Danramil) 08/Bangun Kapten Arm Muslimin Saragih, SE, jajaran Kodim 0207/Simalungun turut serta menghadiri acara Verifikasi STOP Buang Air Besar Sembarangan (BABS), kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Puskesmas Batu Anam Nagori Lestari Indah Kecamatan Siantar Kabupaten Simalungun, Selasa (13/09/2022).

Pada pelaskanaan kegiatan menghadiri acara Verifikasi STOP Buang Air Besar Sembarangan (BABS) tersebut turut serta dihadiri oleh, Ka puskesmas Batu Anam dr. B Manurung, Danramil 08/Bangun Kapten Arm Muslimin Saragih, SE, Kabid Dinas Kesehatan Kabupaten Simalungun, Para Gamot Se-Nagori Lestari Indah, Nusa Harapan dan Sitalasari, Para Bidan Desa Nagori Lestari Indah, Nusa Harapan dan Sitalasari.

Pelaksanaan verifikasi diawali dengan briefing oleh Ketua Tim, dilanjutkan dengan mengunjungi langsung setiap rumah-rumah warga yang ada di Nagori Lestari Indah, Nusa Harapan dan Sitalasari untuk melihat secara langsung ketersediaan jamban sehat keluarga serta melakukan wawancara singkat dalam pengisian quessioner yang telah disipkan oleh Verifikator. Proses verifikasi ini perlu dilakukan untuk mastikan terjadinya perubahan perilaku masyarakat di Nagori Lestari Indah, Nusa Harapan dan Sitalasari dan memastikan bahwa seluruh masyarakat telah terakses dengan Jamban sehat serta berprilaku hidup bersih dan sehat.

Setelah seluruh rumah diverifikasi, Tim Melakukan rekapitulasi atas hasil pemeriksaan dan menyimpulkan bahwa Seluruh Tim Verifikasi sepakat bahwa masyarakat Nagori Lestari Indah, Nusa Harapan dan Sitalasari telah berperilaku hidup bersih dan sehat dengan terakses jamban seluruhnya, maka Tim sepakat bahwa Nagori Lestari Indah, Nusa Harapan dan Sitalasari Kecamatan Siantar Kabupaten Simalungun dinyatakan Lolos Verifikasi Desa Stop Buang Air Besar Sembarangan (ODF 100 %) dan menempelkan Stiker Stop Buang Air Besar Sembarangan disetiap rumah-rumah.

0 Komentar

© Copyright 2022 - SULUHPOS.COM | PANDUAN MASA DEPAN