Breaking News

Masa Pandemi Covid-19 Belum berakhir, Komsos Babinsa Himbau Prokes 3 M


P. Tello  |  Komunikasi sosial dengan masyarakat dapat di lakukan di mana saja, di setiap kesempatan yang ada bersama masyarakat binaan, seperti yang di lakukan oleh Serka Sutikno, Babinsa Koramil 13/PP. Batu jajaran Kodim 0213/Nias Selasa 24/04/2021.

Melalaui komsos yang di lakukan secara persuasif di wilayah binaan, selain untuk meningkatkan kemanunggalan masyarakat dengan TNI,  berbertujuan agar soliditas dan sinergitas antara masyarakat dan TNI tetap terpelihara. 

Pada kesempatan ini Serka Sutikno mengajak seluruh masyarakat agar berperan aktif dalam segala hal, khususnya di saat pandemi Covid-19 yang masih terus mewabah."Dimana pun kita berada, tetap patuhi protokol kesehatan, dengan menggunakan masker, cuci tangan, menjaga jarak dan jangan berkerumun, itu upaya kita untuk memutus penyebaran Covid -19, " terang Babinsa.

Menurut Serka Sutikno, semua lapisan masyarakat punya tanggungjawab yang sama guna memutus peredaran Covid-19. "Masalah saat adalah tanggung jawab kita bersama, dan mustahil itu tercapai apabila semua elemen masyarakat tidak saling mendukung dan tanpa ada kesadaran pribadi akan protokol kesehatan", Lanjut babinsa

Dan tentunya harapan kita semua semoga covid -19 segera berakhir dan kita semua dapat melaksankan kegiatan secara normal kembali." Tutup Serka Sutikno.

0 Komentar

© Copyright 2022 - SULUHPOS.COM | PANDUAN MASA DEPAN