Breaking News

Untuk Menumbuhkan Jiwa Gotong Royong, Personel Jajaran Kodim 0208/Asahan Ajak Warga Bantu Warga Bangun Rumah


Asahan  |  Karya bakti pembangunan rumah tersebut adalah usaha Babinsa untuk terus menjalin kebersamaan dan kerja sama dengan warga yang ada di wilayah binaannya dan apa yang dilakukannya adalah untuk meringankan beban masyarakat. “Meringankan beban masyarakat adalah bentuk usaha bersama agar terjalin usaha saling membantu serta bergotong-royong, untuk menjaga kekompakan dan keharmonisan antara Babinsa dan warga binaannya.

Seprti yang dilakukan oleh Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 11/Simpang Empat jajaran Kodim 0208/Asahan Sertu Azwar turun kewilayah binaan untuk melaksanakan gotong royong membantu mitra karib yang lagi membangun rumah an bapak Santoso warga binaan, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Dusun 3 Desa Perkebunan Teluk Dalam Kecamatan Teluk Dalam Kabupaten Asahan, Sabtu (17/04/2021).

Seorang Babinsa juga harus selalu sigap dan tanggap atas kesulitan dan kebutuhan masyarakat untuk meningkatkan kebersamaan dan kemanunggalan antara TNI-Rakyat. “Para Babinsa selalu siap membantu masyarakat, karena dengan adanya kegiatan seperti ini akan tercipta kebersamaan, kepedulian dan saling menjaga demi tercapainya kemanunggalan TNI bersama Rakyat,” tuturnya.


0 Komentar

© Copyright 2022 - SULUHPOS.COM | PANDUAN MASA DEPAN