Breaking News

Personel Jajaran Kodim 0207/Simalungun Dukung Calon Prajurit TNI Untuk Mendaftar Lewat Jalur Keahlian


Simalungun  | Dalam rangka membangkitkan minat pelajar menjadi anggota TNI AD, maka personil Babinsa Koramil 05/Serbelawan, Kodim 0207/Simalungun, Sertu Wawan S turut serta melaksanakan kegiatan komsos/Sosialisasi bersama Siswa/Siswi SMA Muhammadiyah-7 Serbalawan membahas tentang cara masuk untuk menjadi Prajurit TNI melalui jalur keahlian. Kegiatan dilaksanakan di SMA Muhammadiyah-7, Kelurahan Serbalawan, Kecamatan Dolok Batunanggar, Kabupaten Simalungun, Jumat (24/02/2023).

Dalam rangka membangkitkan minat pelajar menjadi anggota TNI AD, Babinsa, turut melakukan sosialisasi penerimaan prajurit ke sekolah di wilayah binaan masing-masing. Dalam sosialisasi tersebut Babinsa menjelaskan persyaratan untuk masuk menjadi prajurit dengan mendaftarkan secara Online atau langsung dengan melengkapi persyaratan yang telah ditentukan. “Saya menyampaikan kepada para pelajar tidak usah sungkan untuk bertanya ke Kodim atau Koramil di wilayah, apabila berminat menjadi prajurit TNI AD, Babinsa siap membantu mengarahkan kepada calon untuk menjadi prajurit TNI AD, baik pria ataupun wanita, “jelas Sertu Wawan S.

Bapak Wakil Kepala Sekolah menyambut baik atas kedatangan Babinsa menyampaikan sosialisasi Penerimaan Prajurit TNI AD ke sekolah ungkapnya. Sosialisasi yang dilakukan Babinsa tersebut merupakan informasi dan pemberitahuan kepada siswa sekolah tentang adanya penerimaan calon prajurit, sekaligus juga menarik minat generasi muda untuk menjadi prajurit TNI AD.

0 Komentar

© Copyright 2022 - SULUHPOS.COM | PANDUAN MASA DEPAN