Breaking News

Bangkitkan Semangat Gotong-royong, Personel Jajaran Kodim 0207/Simalungun Laksanakan Bersama Masyarakat


Simalungun  |  Kegiatan ini dilaksanakan guna menciptakan gotong-royong dan kepedulian masyarakat terhadap kebersihan lingkungan sekitarnya. Kondisi ruas kanan-kiri jalan yang ditumbuhi dengan rumput liar membuat pemandangan sekitar jalan menjadi kelihatan kurang terpelihara kebersihannya. Dalam hal ini seperti yang dilakukan oleh Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 06/Perdagangan jajaran Kodim 0207/Simalungun Serka Untung beserta 2 Orang Anggota turun kewilayah binaan untuk melaksanakan kegiatan Gotong-royong bersihkan rumput liar di kiri kanan jalan diwilayah binaan serta memberikan himbauan kepada masyarakat agar selalu mematuhi protokol kesehatan bila berpergian keluar rumah selalu menggunakan masker, menjaga jarak dan sesering mungkin mencuci tangan guna mencegah penyebaran penularan virus Corona Covid-19 dalam rangka kegiatan Kampung Pancasila, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Huta 2 Nagori Sugaran Bayu Kecamatan Bandar Kabupaten Simalungun, Sabtu (13/08/2022).

Pada kesempatan tersebut Babinsa Serka Untung dengan turun kewilayah desa binaan untuk turut serta melaksanakan kegiatan Gotong Royong bersama masyarakat dengan membersihkan Parit jalan, pada kesempatan tersebut Babinsa dengan melaksanakan gotong-royong bersama masyarakat membersihkan rumput liar di pinggir badan jalan, kondisi tersebut mendorong Babinsa Serka Untung mengajak masyarakat untuk bergotong royong guna melaksanakan pembersihan rumput tersebut sehingga nantinya membuat kondisi jalan menjadi kelihatan bersih dan terpelihara, kegiatan gotong-royong ini merupakan sarana kebersamaan antara Babinsa dan warga wilayah binaan demi membantu tercapainya kenyamanan desa serta kebersihan bagi desa yang bersangkutan, ungkap Babinsa Serka Untung.

Disela-sela kegiatan Gotong royong tersebut Babinsa Serka Untung mengatakan kegiatan Gotong royong ini untuk menjalin silahturahmi dengan masyrakat dan juga mengajak seluruh masyarakat agar selalu meningkatkan Nilai nilai Gotong royong dan cinta tamah air serta Bela negara serta dapat menjadi panutan di tengah tengah masyarakat dalam mendukung tugas pemerintahan dalam hal ikut serta menciptakan kebersihan serta memelihara keamanan ketertiban dalam memasuki Kampung Pancasila.

0 Komentar

© Copyright 2022 - SULUHPOS.COM | PANDUAN MASA DEPAN