Breaking News

Antisipasi Kasus PMK, Personel Jajaran Kodim 0207/Simalungun Dampingi Tim Dinas Peternakan Cek Sapi


Simalungun  |  kegiatan dilaksanakan dalam rangka mengantisipasi penularan virus Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada hewan ternak. Selain memeriksa kesehatan pada hewan ternak, juga diberikan penyuluhan secara teori terkait virus PMK kepada para peternak oleh Dinas Peternakan, dalam hal ini seperti yang dilakukan oleh Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 05/Serbelawan jajaran Kodim 0207/Simalungun Sertu Rudy dan Koptu Juliadi turun kewilayah binaan untuk melaksanakan kegiatan pendampingan tim Dinas Peternakan Kabupaten Simalungun mengecek Ternak warga dalam rangka kegiatan monitoring penyakit sapi PMK (penyakit mulut,kuku), kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Nagori Dolok Ilir 1 Bah Bolon Dolok ilir 1 Kecamatan Dolok Batu Nanggar Kabupaten Simalungun, Rabu (18/05/2022).

Pada pelaksanaan kegiatan pendampingan tim Dinas Peternakan Kabupaten Simalungun mengecek Ternak warga dalam rangka kegiatan monitoring penyakit sapi PMK (penyakit mulut,kuku) tersebut turut serta dihadiri oleh, Kapolsek Serbalawan AKP.A.Y. Siregar, Pangulu Dolok ilir 1 Bapak Judiman, Babinsa Sertu Rudy dan Koptu Juliadi dan Warga yang punya ternak. Adapun Tim dari dinas peternakan Kabupaten Simalungun monitoring penyakit PMK (mulut dan kuku) Sapi tersebut adalah Kadis perternakan Bapak Robet Pangaribuan dan Dr hewan Resna Siboro bersama tim.

Dalam pendampingannya, Baibnsa Sertu Rudy mengatakan bahwa kepada pemilik hewan ternak, terutama sapi, mengimbau untuk terus berkoordinasi dengan pemerintah desa dan Babinsa serta mengikuti anjuran yang diberikan petugas Disperta. Termasuk melaporkan sejak dini jika ditemukan indikasi sapi terpapar virus PMK. Salah satu cara pencegahan yang baik terhadap virus PMK itu tidak hanya memberikan makanan yang bagus untuk hewan ternak, tetapi juga faktor kandang yang harus memenuhi syarat. Sarana prasara seperti kandang untuk hewan ternak harus selalu dijaga kebersihannya. Karena itu, peternak diharapkan setiap pagi dan sore rajin membersihkan kotoran hewan yang ada di dalam kandang, tutup Babinsa Sertu Rudy.

0 Komentar

© Copyright 2022 - SULUHPOS.COM | PANDUAN MASA DEPAN