Breaking News

Komsos Dengan ASN Dinas Kesehatan Dilakukan Danramil 04/SB Dan Danramil 03/SS Kodim 0207/Simalungun


Pematang Siantar  |  Membantu mencegah penyebaran virus Corona dengan melakukan Komsos di Puskesmas sebagai upaya pemutusan mata rantai penyebaran Covid-19, seperti halnya yang dilakukan oleh Danramil 04/Siantar Barat dan Danramil 03/Siantar Selatan jajaran Kodim 0207/Simalungun turun kewilayah binaan untuk melaksankan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama dengan ASN Dinas Kesehatan an. Bapak Misran Pais dalam rangka kordinasi data capaian Vaksin di Kota Pematang Siantar, Jumat (17/12/2021).

Dalam Komsos dengan bersama dengan ASN Dinas Kesehatan membicarakan cara memberikan himbauan kepada warga masyarakat dalam memutus rantai penyebaran virus Covid-19, Komandan Koramil 04/Siantar Barat hadir di tengah-tengah untuk membantu pemerintah dalam memutus mata rantai penyebaran virus Corona terutama di wilayah binaan, selain melakukan sosialisasi dalam kegiatan juga di lakukan Komsos Kamtibmas di lingkungan Siantar Barat. “Tema Komsos yang dilakukan situasi pandemi dengan protokol kesehatan sekaligus mengevaluasi kegiatan PDMPK”, katanya.

Dengan melaksanakan kegiatan Komsos dengan komponen masyarakat, kegiatan Komunikasi sosial diselenggarakan dengan tetap mengacu pada protokol kesehatan tentang Covid-19, semua yang terlibat didalamnya baik penyelenggara maupun peserta tidak luput dari pemeriksaan suhu badan dengan thermogun, wajib cuci tangan dengan deterjen,  mengenakan masker dan jaga jarak 1-2 m setiap perorangan. Kegiatan komunikasi sosial Danramil menyampaikan tentang protokol kesehatan covid 19 saat pemberlakuan New Normal.

Dalam kegiatan tersebut Danramil menyampaikan materi untuk perlunya meningkatkan kerja sama antara Koramil dengan Komponen masyarakat dalam menjaga keamanan dan stabilitas keamanan diwilayah Kecamatan Siantar Barat dan Kecamatan Siantar Selatan, point yang perlu di garis bawahi adalah agar warga tidak segan untuk melaporkan kepada Babinsanya apabila di wilayahnya ada hal yang perlu dilaporkan.

0 Komentar

© Copyright 2022 - SULUHPOS.COM | PANDUAN MASA DEPAN