Breaking News

Dampingi Warga Pada Pelaksanaan Vaksinasi Dilakukan Personel jajaran Kodim 0207/Simalungun


Simalungun  |  Pelibatan Babinsa dalam pendampingan terhadap kegiatan Vaksinasi merupakan bentuk kepedulian TNI AD Khususnya Koramil 10/Balimbingan terhadap kemanusian, selain itu juga bentuk tanggung jawab dan kewajiban dalam ikut mendukung pencegahan dan penanggulangan penyebaran virus Covid-19 yang saat ini masih belum berakhir, seperti yang dilakukan oleh Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 10/Balimbingan jajaran Kodim 0207/Simalungun Serda TAP. Napitupulu turun kewilayah binaan untuk melaksanakan pendampingan Vaksin dosis dua dan vaksin dosis pertama dari Dinas Kesehatan Kabupaten Simalungun kegiatan penyuntikan Vaksin Covid-19, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Kantor Pangulu Nagori Tangga Batu Kecamatan Hatonduhan Kabupaten Simalungun, Senin (23/08/2021).

Dalam pelaksanaan Vaksin Tahap Pertama dan Kedua tersebut dengan Jumlah  yang terdaftar : 87 orang, Di Vaksin = 87 Org, Dosis 1 = 74 orang, Dosis 2 = 13 orang, Vaksin yang dipakai = 8 Vial dan Sisa Vaksin = 0 Vial. Adapun tenaga Vaksinator dari Puskesmas Buntu Turunan berjumlah 8 Orang : dr. Marissa terge Nainggolan, dr. Marsintauli Nainggolan, dr. Nico Dana Saputra, Dewi Sianturi Am. Keb, Sinur Sinaga  Am. Keb, Jernita Siregar Am. Keb, Lenny Sinaga Am. Keb dan Rianti Tarigan Am. Keb.

Pada Proses pelaksanaan Meja 1 Pendaftaran, Meja 2 Screning/Riwayat Penyakit, Meja 3 Penyuntikan Vaksin dan Meja 4 Pencatatan. Kegiatan tersebut turut serta dihadiri oleh Ka. Puskesmas Buntu Turunan ibu dr. Marissa Terge Nainggolan. Babinsa Koramil 10/Balimbingan Serda TAP. Napitupulu. Pegawai Puskesmas Buntu Turunan dan Perangkat Nagori Tangga Batu. Kegiatan berjalan dalam keadaan aman dan terkendali.

0 Komentar

© Copyright 2022 - SULUHPOS.COM | PANDUAN MASA DEPAN