Breaking News

Berikan Arahan Tentang Larangan Mudik Kepada Anggota Personel Jajaran kodim 0207/Simalungun Oleh Danramil 10/Balimbingan



Simalungun  |  Dalam rangka larangan mudik dari pemerintah, Komandan Koramil (Danramil) 10/Balimbingan jajaran Kodim 0207/Simalungun Kapten Chb BJ. Tampubolon beserta Anggota Babinsa turut serta melaksanakan apel pagi dilanjutkan kegiatan pemlasteran Aula dan Kantor Persit Koramil 10/Balimbingan, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Makoramil 10/Balimbingan Kecamatan Tanah Jawa Kabupaten Simalungun, Rabu (12/05/2021).

Setelah melaksanakan apel pagi Danramil melakukan pengarahan kepada anggota, dalam pengarahan Danramil  menyampaikan kegiatan kedepan Setiap babinsa Monitoring kegiatan di wilayah terutama di Jalan Raya dalam rangka Pos Pam Toba Idul Fitri bersama dengan dinas terkait dan perkembangan segra dilaporkan. Setiap Babinsa selalu menjaga kekompakan sesama anggota Koramil.

Selain kegiatan setiap harinya semua anggota Koramil melaksanakan baris berbaris untuk meningkatkan kemampuan dan melatih kedisplinan semua anggota yang mana latihan PBB merupakan salah satu materi militer yang harus dilaksanakan agar dapat mengajar di wilayah,” pungkas Danramil.

Dalam hal ini mari kita jaga selalu kekompakan dan keakuran dengan Instansi terkait agar kita lebih tinggi kebersamaan terutama dengan anggota Polri. Jaga nama baik kesatuan didalam pelaksanaan tugas Pos Pam Idul Fitri Toba Tahun 2021, tegas Danramil.

0 Komentar

© Copyright 2022 - SULUHPOS.COM | PANDUAN MASA DEPAN