Breaking News

Sambut Bulan Suci Ramadhan, Personel Kodim 0207/Simalungun Bersama Warga Gotong Royong Bersihkan Lingkungan



Simalungun  |  Dalam rangka untuk menjaga keindahan dan kebersihan desa binaan, Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 05/Serbelawan jajaran Kodim 0207/Simalungun Serda Suwarno turun kewilayah binaan untuk melaksanakan kegiatan Gotong Royong bersama masarakat desa binaan,kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Lingkungan Satu Kelurahan Aman Sari Kecamatan Dolok Batu Nanggar Kabupaten Simalungun, Selasa (13/04/2021).

Pada kesempatan tersebut Serda Suwarno bersama masyarakat binaannya melaksanakan aksi gotong-royong untuk membersihkan parit lingkungan jalan kelurahan Aman Sari  untuk memperlancar aliran air agar tidak terjadi banjir, dan juga agar warga masyarakat selalu menjaga kebersihan agar tidak mudah terserang penyakit.

Selain pembersihan rumput dan sampah disepanjang kanan kiri parit, kami juga melaksanakan pengerukan endapan baik pasir maupun tanah yang berada di dalam paritnya untuk mengantisipasi terjadinya banjir karena curah hujan juga masih tinggi, ungkapnya.

Dengan turun lansung ke dalam parit bersama warga untuk menaikkan tanah dari parit terlihat sangat antusias warga bersama Babinsa untuk pelaksanaan kerja bakti ini, ujarnya.

0 Komentar

© Copyright 2022 - SULUHPOS.COM | PANDUAN MASA DEPAN