Breaking News

Dengan Cara Komsos, Personel Jajaran Kodim 0208/Asahan Sekaligus Sosialisasi Himbau Bahaya Narkoba


Batu Bara  |  Agar masyarakat memahami dan mengantisipasi bahaya Narkoba yang menggejolak serta agar terjalinnya harmonisasi antara TNI-Rakyat, Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 03/Lima Puluh jajaran Kodim 0208/Asahan Sertu Agus Supriadi turun kewilayah binaan untuk melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama dengan Kepala Desa Bhabinkamtibmas dan Masyarakat sekaligus sosialisasi himbauan bahaya Narkoba di lingkungan wilayah binaan, kegiatan tersebut yang dilaksanakan berrtempat di Desa Perk. Kwala Gunung Kecamatan Limapuluh Kabupaten Batu Bara, Selasa (27/04/2021).

Pada kesempatan tersebut Babinsa Sertu Agus Supriadi mengungkapkan dengan memberikan Sosialisasi Bahaya Narkoba kepada Masyarakat diwilayah binaan, mitra karib yang merupakan perwakilan dari unsur masyarakat yang ada di wilayah desa binaan, dengan memberi arahan dan nasehat kepada orang tua dan Anak-anak  Remaja, agar kedepan para orang tua lebih berhati-hati dan lebih disiplin untuk mengawasi/menjaga anak yg baru beranjak Dewasa karena Anak-anak zaman sekarang gampang sekali terpengaruh oleh pergaulan-pergaulan yang negative.

Selain menyampaikan jenis dan bahaya narkoba, dalam Babinsa Sertu Agus Supriadi juga menyampaikan terkait adanya Perda No. 4 tentang Fasilitasi P4GN yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat diwilayah binaan tersebut. Kegiatan ini merupakan salah satu komitmen pemerintah dalam rangka pencegahan bahaya narkoba sesuai dengan komitmen Desa binaan, terang Babinsa Sertu Agus Supriadi.

0 Komentar

© Copyright 2022 - SULUHPOS.COM | PANDUAN MASA DEPAN